SATUKAN LANGKAH SATUKAN JIWA RAIH PRESTASI TERTINGGI

Selasa, 27 September 2016

Cabang Karate Embrio Sport


Cabang Karate Embrio Sport
Karate adalah seni bela diri yang berasal dari Jepang. Seni bela diri ini sedikit dipengaruhi oleh Seni bela diri Cina kenpō. Karate dibawa masuk ke Jepang lewat Okinawa dan mulai berkembang di Ryukyu Islands. Seni bela diri ini pertama kali disebut "Tote” yang berarti seperti “Tangan China”. Ketika karate masuk ke Jepang, nasionalisme Jepang pada saat itu sedang tinggi-tingginya, sehingga Sensei Gichin Funakoshi mengubah kanji Okinawa (Tote: Tangan China) dalam kanji Jepang menjadi ‘karate’ (Tangan Kosong) agar lebih mudah diterima oleh masyarakat Jepang.(https://id.wikipedia.org/wiki/Karate).

Di Indonesia sendiri karate  berkembang sangat pesat dengan banyak peminat  dari berbagai kalangan dan usia. Tidak hanya kalangan olahragawan kaum awam pun menyukainya sebagai bekal diri untuk keselamatan. Kegiatan karate terbuka di berbagai tempat di pusat olahraga, klub maupun sekolah.

Embrio Sport sebagai klub olahraga gugus II Madyopuro yang anggotanya yakni para guru Olahraga sekolah dasar juga telah mengelar cabang olahraga karate sebagai salah satu dari tujuh cabang olahraga unggulan yang dikembangkan oleh klub ini. Alexandro Nangobela, S.Pd selaku pelatih dan koordinator atlit Karate Embrio Sport, optimis bahwa  anggota klub cabor karate memiliki benih benih berbakat yang dapat dikembangkan untuk

bertanding pada turnamen nasional.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar